6 Alasan Syiah Hizbullah Kini di Ambang Perpecahan Internal

hizbullah armyEramuslim – Situs Middle East Briefing mengungkapkan bahwa dukungan materi dan militer Partai Syiah Hizbullah Lebanon terhadap rezim Syiah Al Assad di Suriah telah menyebabkan munculnya konflik internal dikalangan anggota partai.

Dalam laporan yang diterbitkan pada awal pekan ini, Middle East Briefing menyebut bahwa keretakan ini disebabkan semangat tinggi Hassan Nasrallah dalam membela Bashar Al Assad yang kini harus dibayar mahal oleh organisasi baik dari segi material ataupun korban jiwa.

Selain itu, menurut lembaga yang memantau bagaimana kondisi politik dan gejolak di Timur Tengah ini menyatakan masih ada 6 alasan lainnya yang mengharuskan Syiah Hizbullah harus kembali berpikir matang untuk tetap berada di Suriah.

Berikut 6 poin penting yang mengharuskan Syiah Hizbullah untuk menarik milisinya dari Suriah;

1. Tetap mempertahankan dukungan terhadap Bashar Al Assad dengan kosekuensi kotak mayat yang akan terus diterima setiap harinya bagi warga desa-desa Syiah di kawasan selatan Lebanon.

2. Kepentingan politik yang saling bertentangan antara Damaskus dan Teheran terhadap Syiah Hizbullah Lebanon.

3. Kondisi pertempuran di lapangan dan sosialiasai antara milisi Syiah HIzbullah dengan penduduk Suriah.

4. Adanya kepentingan masing-masing pihak antara perwira militer Assad dan komandan milisi Syiah Hizbullah di medan pertempuran.

5. Terpecahnya kesiapan Partai Syiah Hizbullah dalam menghadapi ancaman dari luar seperti Zionis Israel yang sewaktu-waktu dapat menyerang wilayah selatan Lebanon.

6. Pandangan kekuatan politik di Lebanon yang dapat menyebabkan problem tersendiri bagi kelompok Syiah Hizbullah akibat keikut sertaannya dalam perang di Suriah.

Perlu di ingat bahwa milisi Syiah Hizbullah dan Syiah Iran adalah sekutu terkuat bagi rezim Bashar Al Assad untuk ikut membantai warga Sunni di Suriah.(Rassd/Ram)