Pejabat Bahrain: Nuklir Israel Ancaman Terbesar di Timur Tengah

Pejabat senior Bahrain yang juga anggota parlemen, Muhammad Ali SalahSeorang anggota parlemen senior Bahrain menolak klaim yang menyebutkan bahwa Iran mengancam keamanan di Timur Tengah, dan ia menekankan bahwa Israel-lah ancaman terbesar di kawasan itu.

Di sela-sela acara komite Majelis Parlemen Asia (APA) pada pertemuan khusus Bidang Politik di Teheran, Muhammad Ali Salah kepada IRNA mengatakan bahwa "upaya yang dilakukan oleh Amerika Serikat dan negara-negara Barat lainnya untuk menjatuhkan sanksi terhadap Iran atas kegiatan nuklir yang damai sangat tidak konstruktif. "

"Selama beberapa tahun terakhir sanksi telah mampu mencegah kemajuan nuklir Iran dan akan lebih baik bagi Amerika untuk terlibat secara langsung dan transparan kepada Iran untuk mengatasi masalah ini," tambahnya.

Mengacu pada standar ganda yang diadopsi oleh Barat berkaitan dengan kegiatan pengayaan bahan nuklir Iran, para anggota parlemen Bahrain mengatakan, "Barat tidak bisa menutup mata terhadap program nuklir Israel, yang mereka sendiri tidak mau menandatangani Nuclear Non-Proliferation Treaty (NPT) . "

Dia lebih lanjut menekankan pentingnya Timur Tengah bebas dari senjata nuklir dan berkata, "Setiap negara memiliki hak untuk menggunakan energi nuklir untuk tujuan damai dan memenuhi kebutuhan tersebut."(fq/prtv)