Menlu Turki : Pelatihan Pejuang Moderat Turki Dimulai Maret 2015 Mendatang

TURKEY-EUMenteri luar negeri Turki, Mevlut Cavusoglu, menyatakan bahwa pelatihan pasukan revolusioner moderat Suriah akan dimulai sebelum bulan Maret tahun 2015 mendatang.

Dalam pernyataannya pada hari Jum’at (19/12) kemarin, Mevlut Cavusoglu mengatakan “Turki akan mulai melatih dan mempersenjatai pejuang moderat Suriah sebelum bulan Maret mendatang.”

Pelatihan ini merupakan kesepakatan antara pemerintah Ankara dengan Washington, dalam mendukung pejuang moderat Suriah menghadapi pasukan pemerintah Suriah.

Dalam kesepakatan yang berlangsung pada bulan Oktober lalu pemerintah AS berjanji akan mendukung para pejuang moderat Suriah, guna menjadikan kekuatan penyeimbang antara pasukan pemerintah dan milisi Negara Islam.

Selain di Turki, Arab Saudi menjadi negara pertama yang ditunjuk AS untuk melatih para pejuang moderat Suriah. (Skynewsarabia/Ram)