Kelompok Yahudi Garis Keras Kepung Masjid Dan Serukan Perayaan Paskah Ibrani Di Selenggarakan Di Al Aqsha

kepung aqshaLebih dari 130 peziarah Yahudi mengepung Masjid Al Aqsha melalui Gerbang Mughrabi pada Selasa (01/04) pagi waktu setempat.

Dalam aksinya para peziarah Yahudi tersebut terbagi dalam kelompok-kelompok kecil dan berkeliling di sekitar komplek Masjid dan didampingi oleh sejumlah rabi dengan penjagaan ketat aparat militer Israel.

Sedangkan di gerbang utama Masjid Al Aqsha, aparat keamanan Israel melakukan pemeriksaan ketat dan menahan kartu identitas pemuda Palestina yang akan memasuki Masjid. Mereka beralasan bahwa pemeriksaan ini untuk menghindari bentrokan dengan aparat keamanan Israel di dalam komplek Masjid.

Sementara itu pada Selasa sore, kelompok pemuda Yahudi  yang didampingi oleh sejumlah rabi melakukan aksi pawai dengan sejumlah tarian yang dimulai dari sekitar Tembok Ratapan hingga sampai ke wilayah Kota Tua Al Quds, pawai ini dilakukan untuk menyabut datangnya bulan April 2014.

Perlu diketahui bahwa pada pertengahan bulan April, warga Yahudi akan merayakan hari Paskah Ibrani yang diserukan oleh pemuka-pemuka agama Yahudi pada tahun 2014 ini untuk dirayakan di komplek Masjid Al Aqsha. (Rassd/Ram)