Terkekang Waktu Kerja

Assalamu’alaikum wr. wb.

Bapak valentino yang saya hormati, saya seorang pemuda berusia 23 tahun. Saya sedang bekerja di warnet. tapi saya ingin keluar dari sana, dan tapi kata ibu dan saudara saya jangan dulu kelura dari sana nanti susah mencari pekerjaan lagi.

Saya bekerja di sini terkekang sekali oleh waktu. tidak ada waktu untuk keluar menemui saudara pun. Kecuali pada malam hari, sedangkan kalau pada malam hari itu jarang angkutan umum.

Sempat saya berpikir untuk berdagang di kampung karena saya berasa dari kampung, inginnya saya buka warnet atau counter pulsa tapi karena modal yang tidak ada memaksa saya untuk ke sini. Di warnet ini saya jadi kendur beribadah, makanya saya ingin sekali keluar.

Menurut bapak bagaimana ya sebaiknya saya? Usaha apa yang cocok kalau di kampung? terima kasih atas jawabannya.

wassalamu’alaikum wr. wb.

Wa’alaikumussalam Wr.Wb

Saudara Anto yang dirahmati Allah memang tidak enak bekerja yang bertentangan dengan nurani, ditambah lagi menyebabkan kita jadi kendur beribadah.

Tidak salah apa yang dikatakan orang tua Anda. Mereka hanya takut anaknya kehilangan pekerjaan dan sulit mencari pekerjaan karena kalau Anda menganggur mereka juga yang sedih dan pusing memikirkankeadaaan Anda.

Sementara Anda ingin berbisnis warnet atau pulsa Anda tidak punya modal. Dilematis bukan?

Baiklah sekarang saya akan membuka wawasan dan persepektif Anda untuk berbisnis ! Sebenarnya Anda lupa bahwa sesungguhnya Anda sedang berdiri diatas emas. Ya dibawah Anda ada emas, hanya saja Anda tidak sadar! Apa itu? INTERNET

Anda adalah pegawai warung internet. Tahukah Anda ada berjuta2 juta orang diluar saya yang menjadi KAYA RAYA karena internet? Yang Anda harus lakukan adaalah BELAJAR tentang INTERNET MARKETING. Coba lihat situs saya www.ayomandiri.org dan www.bisnis2121.com

Coba pelajari betul bagaimana saya menghasilkan uang dari kedua situs itu. Dan Anda pun juga bisa menghasilkan uang dari kedua situs tersebut.

Mulailah dengan BELAJAR ya mempelajari kedua situs tersebut dan mempraktekkannya pada bisnis Anda sendiri. Berhentilah saat adzan memanggil sehingga ibadah tepat waktu,uang pun dapat. Kumpulkan uang yang Anda dapatkan. Insya Allah suatu saat ketika uang Anda cukup, maka mulaikah menjalankan usaha Anda sendiri.

Demikian Penjelasan Saya, Semoga Bermanfaat. Belajar lagi lebih banyak tentang bisnis disini

Valentino Dinsi
(Spiritual Entrepreneur beralamat di www.ayomandiri.org, www.valentinodinsi.com dan www.bisnis2121.com dan www.mandiri4sukses.com