Akhirnya Fir’aun Sisi Masukan Pencetus Aksi “Solidarity With Gaza” Dalam Daftar Teroris

Eramuslim – Berhasil mengharumkan nama bangsa dan membawa pulang berbagai prestasi di kancah internasional tidak menjadikan mega bintang sepak bola Mesir, Mohamed Aboutrika, terlepas dari kekejaman rezim kudeta militer setelah pengadilan Kairo mencantumkannya dalam daftar teroris.

Informasi pencantuman nama mantan mega bintang sepak bola di era tahun 2000 an dalam daftar teroris oleh pihak pengadilan Kairo diperoleh dari pengacara Mohamed Aboutrika, di saat sang pemain justru sedang berada di Gabon untuk menjadi analis Piala Afrika bagi saluran ABN Sport.

“Kami akan mengajukan banding atas keputusan oleh pengadilan pidana Kairo tersebut,” ujar pengacara Mohamed Osman dalam pernyataannya di ibukota Kairo.

abutrika gaza

Menurut Mohamed Osman, Mohamed Aboutrika dicantumkan  dalam daftar teroris atas tuduhan memiliki hubungan dengan Organisasi Ikhwanul Muslimin, yang telah dimasukan oleh pemerintahan kudeta militer pasca penggulingan Muhammad Mursi di tahun 2013.

Pensiun di tahun 2013, Aboutrika menyatakan dukungannya untuk Presiden Mohamed Morsi dalam pencalonannya di pemilihan presiden tahun 2012. Sejak saat itu sang bintang sendiri tidak pernah berbicara tentang kecenderungan politiknya.

Perlu diketahui bahwa Mohamed Aboutrika adalah atlet pertama yang mengkampanyekan Solidaritas With Gaza pada agresi tahun 2012 lalu, disaat semua bangsa Arab dan umat Islam menyaksikan pembantaian saudara kita di Palestina. (Bbcarabic/Ram)