Hasil Penelitian: Muslim Belanda Lebih 'Melek' Informasi Dibandingkan Rekannya

Hasil penelitian yang baru-baru ini dirilis oleh Free University of Amsterdam menunjukkan bahwa anak muda Muslim Belanda lebih sadar dan peduli akan media dibandingkan dengan rekan-rekan Belandanya.

Penelitian ini memperlihatkan bahwa anak muda Muslim Belanda tidak hanya sekedar membaca berita, namun mereka juga rajin memberikan komentar dan tanggapan dalam upaya untuk menciptakan keseimbangan informasi yang sering bernada negatif dan tidak objektif khususnya terhadap Islam dan umat Islam.

Penelitian ini dilakukan terhadap 2400 anak muda Belanda yang berusia antara 13 hingga 26 tahun, dan termasuk 10 persen diantara respondennya adalah Muslim. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui respon anak muda Belanda terhadap media, bagaimana mereka mengikuti berita, di samping apa tindak lanjut mereka dalam menanggapi tulisan atau artikel serta berita yang ada di surat kabar Belanda.

penelitian menunjukkan bahwa lebih banyak anak muda Muslim yang lebih sering merespon dan mencari informasi dari media asing Belanda terutama yang berbahasa Inggris, sebagai bahan rujukan pencarian sumber informasi dari luar media Belanda yang ada.

Hasil kesimpulan yang di dapat oleh Free University iof Amsterdam adalah anak muda muslim Belanda melihat media yang ada di Belanda dengan selektif dan kritis khususnya dalam informasi yang memberitakan tentang Islam dan umat Islam.(fq/imo)