PLTA Rusia Diserang, Dua orang Tewas

Serangan yang ‘diduga’ dilakukan kelompok perlawanan Kaukasus terhadap stasiun tenaga hidro-listrik di wilayah Kaukasus Utara Rusia telah menewaskan sedikitnya dua orang dan melukai dua lainnya, kata pejabat.

Insiden ini terjadi Rabu pagi (21/7) ketika dua generator meledak di ruang mesin pembangkit listrik Baksan di republik Rusia selatan Kabardino-Balkaria, lapor kantor berita RIA Novosti.

"Sekitar pukul 05:20 pagi sekelompok orang tak dikenal meledakkan PLTA Baksan di desa Islamei dan menembak dua penjaga keamanan," kata kantor berita itu mengutip perkataan sumber kepolisian.

Menurut RIA Novosti, seorang juru bicara pengelola pabrik Rushydro dan polisi Kaukasus mengatakan bahwa serangan itu bisa saja serangan teror yang dilakukan oleh kelompok perlawanan.

"Menurut informasi awal, sebuah aksi teroris yang menyebabkan ledakan dan api. Dua penjaga meninggal, dua orang lainnya telah dibawa ke rumah sakit," kata Rushydro.

Tahun lalu, juga pernah terjadi sebuah kecelakaan di sebuah stasiun hidro-listrik Rusia di Siberia menewaskan 75 orang. (fq/prtv)