Saving Private Ryan Betulan Terjadi di Irak

Film Saving Private Ryan (1998) besutan Steven Spielberg menceritakan tentang pencarian James Francis Ryan, seorang serdadu AS, di European Theater yang harus diselamatkan dan dijemput pulang karena kedua saudaranya telah tewas dalam Perang Dunia II. Ryan merupakan anak laki-laki satu-satunya yang tertinggal di satu keluarga AS. Hal ini memang menjadi peraturan dalam angkatan bersenjata AS.

Nah, film itu ternyata terjadi juga di alam nyata. Jason Hubbard (33), seorang tentara AS yang tengah bertugas di Irak baru-baru ini dipulangkan ke AS setelah dua saudaranya yang bertugas di Irak tewas: Nathan Hubbard (21) yang tewas dalam satu kecelakaan helikopter Blackhawk bersama rekan-rekannya pada 22 Agustus 2007, dan Jarek Hubbard, sang sulung, juga tewas di Irak.

Jason yang merupakan mantan anggota polisi berangkat ke Irak bersama-sama dengan Nathan di tahun 2005. Oleh pihak militer, Jason diharapkan bisa melindungi sang adik. Namun takdir ternyata berkata lain. Sang adik tewas sedangkan sang kakak yang berada dalam helikopter lain selamat.

Berita ini dimuat di berbagai media di dunia dan dikait-kaitkan dengan film populer ‘Saving Private Ryan’.(BBC/Rizi)