Taliban Diduga Lakukan Serangan di Hotel Peshawar

Sebuah hotel terkenal yang sering disinggahi oleh turis asing di kota Peshawar Pakistan diserang oleh sekelompok orang yang diduga pejuang Taliban pada hari Selasa kemarin.

Serangan tersebut dilakukan dengan menembakkan senjata api dan meledakkan truk yang berisi bom, 11 orang tewas dan lebih dari 50 orang terluka parah.

Saluran televisi lokal Geo News memperlihatkan sebuah kawasan yang hancur dan menjadi gelap dikarenakan aliran listrik yang padam di hotel Pearl Continental dan juga memperlihatkan orang-orang yang terluka meminta tolong untuk dikeluarkan dari hotel.

"Saya sedang berada di restoran Cina ketika kami mendengar ledakan dan melihat kobaran api. Semuanya menjadi gelap dan orang-orang berteriak dan berlarian keluar," kata Ali Khan, seorang pelayan hotel, kepada kantor berita Reuters.

Pakistan telah mengalami gelombang serangan bom sejak pasukan keamanan meluncurkan sebuah serangan ofensif untuk mengusir pejuang Taliban dari barat laut lembah Swat dan dekat distrik wilayah tersebut.

Amerika Serikat, membutuhkan tindakan yang berkelanjutan dari pemerintah Pakistan untuk membantu mereka mengalahkan jaringan Al-Qaidah dan memutuskan bantuan militan untuk para pejuang Taliban Afghan, dukungan dari AS membuat pemerintah Pakistan semakin berani dan intensif untuk terus menyerang Taliban di lembah Swat.(fq/aby)