Haniya Mengizinkan 120 Kader Gerakan Fatah Kembali ke Jalur Gaza

haniaIsmail Haniyah, Kepala  pemerintah Palestina di Jalur Gaza, mengumumkan bahwa ia akan memperbolehkan kembalinya 120 pemimpin dan kader dari gerakan Fatah yang telah meninggalkan gaza selama pengambilalihan militer pada bulan Juni 2007.

Haniyah mengatakan dalam sebuah wawancara Tv lokal, “rekonsiliasi bergerak maju, dan keputusan untuk mengizinkan kembalinya 120 kader gerakan Fatah adalah salah satu langkah dalam rangka mempercepat pencapaian rekonsiliasi dan mengakhiri divisi.

Haniyah menyarankan agar pemerintah terus melangkah menuju rekonsiliasi dan tidak akan mundur.  Sebelumnya para pemimpin dari gerakan Fatah, pada pecan lalu telah kembali ke Jalur Gaza., termasuk diantaranya Majid AbuShamala, Alaa Yaghi dan Sofyan  Abu Zaida, setelah beberapa keputusa diambil oleh haniyah awal bulan ini untuk memajukan rekonsiliasi di negara tersebut  (hr/im)