Kandidat Bakal Capres AS Minta Obama Masukan IM Sebagai Teroris

Sen. Ted Cruz, R-Texas, emerges from the Senate Chamber on Capitol Hill in Washington, Wednesday, Sept. 25, 2013, after his overnight crusade railing against the Affordable Care Act, popularly known as "Obamacare." Cruz ended his marathon Senate speech opposing President Barack Obama's health care law after talking for 21 hours, 19 minutes. (AP Photo/J. Scott Applewhite)

Eramuslim – Calon kandidat presiden AS dari Partai Republik, Senator Ted Cruz, meminta Kongres AS untuk segera mensahkan rancangan undang-undang baru yang memasukan Ikhwanul Muslimin sebagai organisasi teroris.

“Kita harus berhenti berpura-pura bahwa Ikhwanul tidak bertanggung jawab atas serangan terorisme yang mereka dukung dan danai,” tulis Senator Ted Cruz dalam keteranganya di situs Washington Free Beacon pada hari Jum’at (06/11) kemarin.

Ted Cruz melanjutkan, “RUU baru akan membuktikan bahwa Ikhwanul Muslimin tidak dapat menjadi mitra dari Amerika Serikat, meskipun mereka adalah kelompok politik yang damai.”

Senator asal wilayah Texas ini berjanji bahwa dirinya akan memaksa Menlu John Kerry untuk segera mengklasifikasikan organisasi Ikhwanul Muslimin dalam kelompok teroris, meskipun Kemenlu AS bersikeras tidak akan mengumumkan organisasi asal Mesir tersebut tanpa adanya alasan hukum yang dapat dibenarkan. (Dostor/Ram)