Believe It, Or Not: Ini Menteri Baru Jokowi, Termasuk Ahok Jadi Meneg BUMN

Posisi Menteri Pertanian diisi Rachmat Gobel yang kini Wakil Ketua DPR RI. Diikuti nama Sekjen Hasto Kristiyanto yang ditulis pada posisi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

Nama Basuki Tjahya Purnama alias Ahok pun muncul. Mantan Wagub DKI Jakarta yang pernah mendekam di penjara karena kasus penistaan agama itu disebutkan mengganti Erick Thohir pada posisi Menteri BUMN.

Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang kini adalah Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebutkan duduk di kursi Menteri Koperasi dan UKM.

Pada posisi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ada nama Triawan Munaf.

Dua posisi terakhir juga cukup menarik.

Nama Letjen TNI Doni Monardo yang kini adalah Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional (BNPBN) disebutkan duduk di kursi Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) menggantikan Budi Gunawan.

Sementara kursi Panglima TNI diduduki Jenderal TNI Andhika Perkasa yang kini adalah Kepala Staf TNI Angkatan Darat.

Apakah susunan kabinet baru itu akan seperti yang tertulis di dalam daftar liar yang disebarkan itu? Kita masih perlu menunggu. Termasuk, menunggu apakagh benar akan ada kocok ulang kabinet. (Rmol)