Cuitannya Dianggap Hina Agama Islam, Tengku Zul Minta Abu Janda Diproses Hukum

eramuslim.com – Ustad Tengku Zulkarnain meminta aparat hukum tak tinggal diam atas cuitan pegiat media sosial, Abu Janda .

Ustad Tengku Zul menilai status Permadi di akun Twitternya yang menyebut Islam sebagai agama yang arogan merupakan sebuah penghinaan.

“Agama Islam mengharamkan sesuatu itu untuk orang Islam saja. Tidak ada paksaan bagi umat lain. Abu Janda  bilang Islam Arogan? Salahkah jika Islam mengatur umatnya? UUD 1945 Pasal 29:1 dan 2 menjamin pelaksanaan Agama 100% Polisi mohon proses hukum orang ini, sebelum umat Islam marah,” kata Tengku Zul dikutip fajar.co.id di akun Twitternya, Selasa (26/1/2021).

Cuitan itu menyertakan screenshot balasan Abu Janda . Dengan gamblang, ia menyebut Islam, sebagai agama pendatang yang arogan di Indonesia.

“Yang arogan di Indonesia itu adalah Islam, sebagai agama pendatang dari Arab, kepada budaya asli kearifan lokal. Haram-haramkan ritual sedekah laut, sampe kebaya diharamkan dengan alasan aurat,” kata Pemradi di kolom komentar unggahan Tengku Zul, Minggu (24/1/2021).