Deklarasikan 3 Periode, Demokrat: Pak Jokowi Harus Segera Menegur Qodari untuk Berhenti Cari Muka

Eramuslim.com — Partai Demokrat meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar menegur sejumlah relawannya yang mendeklarasikan dukungan Jokowi 3 Periode.

Seperti diketahui, dukungan Jokowi 3 periode berasal dari Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari. Dirinya bahkan membentuk Komunitas Jokowi-Prabowo (Jokpro) untuk Pilpres 2024 dan memiliki kantor sekretariat di kawasan Jakarta Selatan.

Wasekjen Partai Demokrat, Irwan (Jokowi) menilai Qodari dan kelompoknya mencari muka. Jokowi perlu bersikap sebagai bentuk konsistensinya menolak dicalonkan 3 periode.

“Pak Jokowi harus segera menegur Qodari dan kelompok lainnya untuk berhenti cari muka dengan terus-terusan melantangkan Jokowi 3 periode. Sikap menegur ini perlu sebagai bentuk konsistensi sikap beliau (Jokowi) menolak jabatan presiden 3 periode,” kata Irwan kepada wartawan, Jumat (18/6).

Menurutnya Irwan, relawan yang dibentuk Qodari itu tidak ditegur, berarti pihak Istana sengaja membiarkan isu 3 periode itu bergulir.

“Jika tidak menegur, maka akan ada rakyat yang berkesimpulan bahwa ada pembiaran dari Istana agar isu presiden 3 periode ini terus menggelinding,” sebutnya.

“Presiden kan sudah bilang kalau isu 3 periode jabatan itu justru akan menampar dan menjerumuskan beliau. Bahkan itu dikatakan sebagai bentuk cari muka ke beliau,” imbuhnya.

Dia mengatakan, Indonesia sudah cukup menderita dengan jabatan presiden yang begitu lama.