Fadli Minta Sukmawati Belajar Sejarah Indonesia Yang Lebih Baik

Eramuslim.com – Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon meminta Sukmawati Soekarnoputri untuk belajar sejarah lagi, sebelum membuat puisi.

Sebab, kata Fadli, puisi harus melihat nilai sensitivitas yang saat ini tengah terjadi. Jangan sampai, puisi justru mengancam keberagaman Indonesia.

“Saya kira perlu untuk mengerti sejarah. Kalau Bung Karno sih saya kira hebat. Beliau orang yang sangat mengerti sejarah, bagaimana mengerti peran umat Islam dan prosesnya,” kata Fadli saat dihubungi di Jakarta, Rabu (4/4/2018).

Diketahui, Sukmawati Soekarnoputri akhirnya meminta maaf atas karya puisi miliknya yang berjudul “Ibu Indonesia”.

Permintaan maaf disampaikan putri Presiden RI pertama Soekarno itu khusus kepada umat muslim di Indonesia.

“Dengan ini saya mohon maaf lahir dan batin kepada umat Islam di Indonesia, khususnya bagi yang merasa tersinggung terhadap puisi,” kata Sukmawati sambil menangis, saat jumpa pers di bilangan Cikini, Jakarta, Rabu (4/4/2018).

“Saya sebagai seniman dan budayawan, ini murni karya satra saya mewakili pribadi tidak ada niatan menghina Islam dengan puisi. Saya muslim yang bangga dengan keislaman,” tambahnya. (kl/teropongsenayan)