Fakta: Bandara Kertajati Itu Prestasi Aher, Jokowi Cuma Gunting Pita…

Foo: suratkabar

Eramuslim.com -Sindiran keras kembali dilontarkan mantan Kasum TNI Letjen (purn) Suryo Prabowo terkait polemik “klaim” atas Bandara Kertajati (BIJB).

“Ternyata, ….. Bandara Internasional Jawa Barat, yang selama ini disebut sebagai Bandara Kertajati itu yang mbangun itu Pemprov Jabar dan tidak menggunakan APBN. Nah, yang meresmikannya nanti (meski belum selesai seluruhnya) adalah Bapak Presiden Jokowi. Ngerti ra koe son!,” tulis Prabowo di akun Twitter @marierteman.

Tak kalah pedas, pengamat politik Umar Syadat Hasibuan di akun @Umar_Hasibuan_ menulis: “Haaa pencitraan berakhir dusta.” @Umar_Hasibuan_ mengomentari capture tulisan media massa bahwa pembangunan Bandara Kertajati berdasarkan Permen Tahun 2005 era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Perda Jabar Nomor 13 Tahun 2010 era Gubernur Ahmad Heryawan (Aher).

Sebelumnya, netizen mempermasalahkan “klaim” Presiden Joko Widodo atas pembangunan Bandara Kertajati yang diunggah di akun sosmed Jokowi.

Pratisi hukum Johan Khan ikut mempermasalahkan ciutan @jokowi yang tidak menyebut Ahmad Heryawan terkait Bandara Kertajati.

“70% APBD, 30% pinjaman Bank dan dari APBN belum terealisasi, lalu Anda Bos @jokowi tidak menyebut Gubernur @aheryawan dalam postingan FB Anda? Pantas Publik protes dan menyerbu lapak komen Anda. Ini soal etika Bos, bukan minta dianggap. Enak ya tinggal gunting pita,” tulis Johan Khan di akun @CepJohan.

Netizen pro Jokowi memang terus memblow up soal Bandara Kertajati sebagai keberhasilan Jokowi  dengan tanpa menyebut peran Aher sebagai Gubernur Jawa Barat.

Saidiman Ahmad, aktivis liberal yang juga dikenal sebagai loyalis Jokowi di akun @saidiman menulis: “Bandara Kertajati yang berdiri di atas lahan 1.800 hektar ini akan segera beroperasi. Satu lagi dampak kerja efektif dan efisien pemerintahan yang bersih dan akuntable. #haturnuhunjokowi.”(kl/itoday)