JK Temui SBY, Said Didu: Semoga Pengaruhnya Bisa Lepaskan Negeri Ini dari Oligarki dan BuzzeRp

JK menemui SBY di kediamannya, di Cikeas. (Twitter Ossy Dermawan)

Eramuslim.com – Mantan Sekretaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Said Didu menyoroti pertemuan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan wakil presiden RI periode 2004-2009 dan 2009-2014 M Jusuf Kalla (JK) di Cikeas.

Said Didu berharap semoga kedua tokoh politik tersebut sepakat melepaskan Indonesia dari genggaman oligarki.

Hal itu disampaikan Said Didu dalam akun Twitter pribadinya, pada Kamis 23 Juni 2022.

“Sehat selalu Pak @SBYudhoyono dan Pak @Pak_JK. Semoga beliau sepakat gunakan pengaruhnya lepaskan Negeri ini dari cengkraman Ologarki dan BuzzeRp,” ujar Said Didu.

Sebelumnya, staf pribadi SBY, Ossy Dermawan menjelaskan lebih detail tentang pertemuan eks RI 1 dan RI 2 tersebut. Menurut dia, pertemuan keduanya juga sekaligus sebagai ajang reuni masa lalu kala bersama memimpin negeri pada periode 2004-2029.