Jokowi Sebut Ada Yang Komplain Izin TKA Berbelit, Yusril: Siapa Yang Komplain Itu?

Eramuslim.com -Dalam rapat terbatas (06/04) Presiden Joko Widodo meminta agar izin bagi TKA yang hendak masuk ke Indonesia dipermudah.

“Dalam penataan tenaga kerja asing di Indonesia, pertama, saya minta agar proses perizinannya tidak berbelit-belit, ini penting sekali. Sebab, keluhan-keluhan yang saya terima perizinannya berbelit-belit,” kata Jokowi.

Alasan adanya komplain dari pengguna TKA itu menjadi salah satu pendorong ditandatanganinya  Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 20 Tahun 2018 tentang penggunaan TKA.

Mantan Menkumham Yusril Ihza Mahendra mempertanyakan alasan komplain soal prosedur perizinan TKA tersebut.

“Presiden berulangkali mengatakan bahwa ada yang komplain bahwa prosedur perizinan TKA berbelit-belit, sehingga diperlukan Perpres baru untuk memudahkannya. Sejujurnya, siapa yang komplain itu Pak Presiden? Kita ini melayani siapa, bangsa sendiri atau melayani siapa?” tanya Yusril di akun Twitter   @Yusrilihza_Mhd.