Kekhawatiran Gugus Tugas Jatim, Peringatan Keras Buat Risma

“Pernyataan Risma yang menganggap Covid-19 candaan sangat disayangkan. Mestinya pejabat publik lebih serius mengatasi Covid-19, bukan malah menganggap candaan,” kata Saiful.

Apalagi, sambung Saiful, peningkatan kasus positif corona di Surabaya sangat signifikan dibanding wilayah lainnya di Indonesia.

“Akan sangat mungkin apabila Surabaya menjadi Wuhan kedua,” terang Saiful.

Saiful pun juga menyinggung beberapa pejabat lainnya yang juga seperti Risma yang melakukan kelakar saat menanggapi kasus Covid-19.

“Kalau kita perhatikan banyak pejabat di era Jokowi baik pusat dan daerah yang menganggap candaan wabah corona ini. Mulai Menkopolhukam (Mahfud MD) yang menganggap corona sama dengan istri, sampai Risma yang menganggap zona merah Surabaya menyamakan dengan sebaran partai banteng di Surabaya,” pungkas Saiful. (Rmol)