Kisah Echa “Puteri tidur” Dari Banjarmasin

Eramuslim.om – Siti Raisa Miranda atau Echa (17) kembali tertidur usai sempat tertidur panjang. Orang tua Echa menaruh harap agar anaknya kembali bisa bangun dan beraktivitas seperti normal.

Remaja yang dijuluki ‘Putri Tidur’ dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), itu kembali tertidur pada Minggu (11/4) malam. Echa sebelumnya sempat tertidur selama 9 hari.

“Sekarang masih tidur dia. Sabtu dia bangun. Minggu malam tidur lagi,” kata ayah Echa, Mulyadi, saat dihubungi, Selasa (13/4/2021).

Mulyadi mengatakan putrinya sudah dibawa ke RSUD Dr Ansari Saleh Banjarmasin. Namun pihak dokter meminta agar diagnosis soal kondisi putrinya tidak diekspose dulu.

Echa diduga mengalami gejala tidur panjang akibat sindrom langka ‘hipersomnia’. Saat itu Echa terbangun pada Sabtu (10/4) pagi. Saat itu kondisi Echa masih lemah. Anak kedua pasangan Mulyadi dan Lili ini sempat beraktivitas seperti biasa ketika terbangun usai 9 hari tertidur panjang.