Mau Diganti, Dirjen Perhubungan Laut Pasrah

Dua Dirjen di lingkungan Departemen Perhubungan yakni Dirjen Perhubungan Udara dan Dirjen Perhubungan Laut, dalam waktu dekat akan diganti akibat musibah beruntun yang menimpa sektor transportasi di Indonesia.

Dirjen Perhubungan Laut Harijogi mengaku pasrah dan tidak terkejut dengan rencana pergantian itu, karena sebagai aparat pemerintah harus siap ditempatkan pada posisi manapun.

"Saya anggap apa yang tertulis dikoran itu menjadi kebijakan pimpinan, saya yakin keputusan yang diambil itu yang terbaik, " ujarnya kepada wartawan di kantor Dirjen Perhubungan Laut, Departemen Perhubungan, Jakarta, Selasa (27/2).

Mengenai pergantian posisi itu, menurutnya sudah pernah disinggung dalam pembicaraannya beberapa waktu lalu dengan Menteri Perhubungan Hatta Rajasa, namun sampai saat ini dirinya belum tahu waktunya kapan.

"Saya setiap hari berbicara dengan beliau (Hatta), dalam segala masalah, masalah itu juga pernah disampaikan, " jelasnya.

Yogi bertekad akan tetap melakukan yang terbaik kelak berada pada posisi yang baru.

Hari ini harian terbesar memberitakan, serah terima jabatan dua Dirjen di Departemen Perhubungan akan dilakukan secepatnya. Dirjen Perhubungan Udara M. Iksan Tatang akan digantikan oleh Budhi Suyitno yang saat ini menjabat sebagai Irjen. Sedangkan untuk mengggantikan posisi Dirjen Perhubungan Laut sudah disiapkan empat calon. Selain itu, posisi Setio Raharjo sebagai Ketua KNKT juga akan digeser.

Berbeda dengan Dirjen Perhubungan Laut, Ketua KNKT dalam jumpa pers tidak mau berkomentar mengenai rencana pergantian tersebut.

Sementara itu Menteri Perhubungan Hatta telah membenarkan rencana itu. Menurutnya, pergantian itu dilakukan dalam rangka penyegaran. (novel)