Menurut Model Matematika: Angka COVID-19 di Jakarta Bisa 5 Juta Pada Akhir April Nanti

Eramuslim.com – Pertumbuhan kasus COVID-19 terus meningkat tajam. Bahkan dalam beberapa hari ini terjadi penambahan kasus hampir dua kali lipat dari hari sebelumnya.

Lihat saja per 25 Maret 2020 ini, seperti yangd isampaikan jurubicara Pemerintah untuk penanganan COVID-19, Achmad Yurianto, sudah menembus angka 790 kasus. Sehari sebelumnya terdapat 685 kasus. Ini berarti ada penambahan 105 kasus baru.

Kemudian pada 23 Maret lalu, ditemukan 575 kasus yang berarti juga terdapat keaikan 110 kasus. Dua hari terakhir dijumpai angka di atas 100 kasus baru. Padahal sejak ada kasus pertama, belum dijumpai penemuan kasus baru di atas 100 orang.

Itu belum termasuk angka kematiannya mencapai 58 kasus yang merupakan angka kematian terbanyak di Asia Tenggara.

Inilah yang kemudian mengkhawatirkan banyak orang. Apalagi menurut hasil studi Pusat Pemodelan Matematika untuk Penyakit Menular yang berbasis di Inggris, bahwa ada 2% infeksi kasus Corona sudah dilaporkan.