DPP PKS akan menyampaikan surat terbuka kepada Presiden Amerika Serikat George W. Bush melalui kedutaan besar AS di Indonesia, yang intinya mengajak pemerintah AS untuk mengakui kemenangan Hamas dalam pemilu di Palestina. Hal tersebut disampaikan oleh Presiden PKS Tifatul Sembiring dalam jumpa pers, di Hotel Bumikarsa, Kompleks Menara Bidakara, Jakarta, Rabu(15/03/06).
"Sebagai guru yang mengajarkan demokrasi, sebaiknya AS bisa menerima kemenangan Hamas dalam pemilu di Palestina yang demokratis," katanya.
Menurutnya, Indonesia sebagai negara yang mengakui bahwa segala bentuk penjajahan di dunia harus dihapuskan, berusaha mengingatkan AS untuk mencoba mengenal lebih dekat dan berdialog dengan Hamas, serta jangan ada niatan sedikit apapun untuk menghentikan bantuan kepada Palestina.
Lebih lanjut Tifatul menegaskan PKS akan menarik dukungan terhadap pemerintahan Presiden SBY-JK, jika pemerintahan Indonesia lebih mendukung AS yang tidak suka atas kemenangan Hamas di Palestina, karena bagi PKS kemenangan itu adalah hal yang mendasar.
Ia menyatakan, memberikan kesempatan kepada Hamas untuk memimpin dan menentukan kebijakan politiknya di Palestina, merupakan hal yang paling berharga dalam mewujudkan iklim demokrasi serta perdamaian khususnya di Timur Tengah.
"Hamas merupakan kunci proses perdamaian di Timur Tengah, karena itu Hamas harus bisa digiring dalam kompetisi politik, bukan hanya kekuatan senjata,"ujarnya.
Dirinya yakin jika AS bisa memanfaatkan kesempatan ini. setidaknya hal tersebut berguna untuk menunjukan kepada dunia bahwa AS telah secara fair mendukung demokrasi tanpa memandang agama.(novel)