Siswa Miskin Sulit Belajar, Kapan Anies Pasang Wifi Gratis di Tiap RT/RW?

Eramuslim.com – Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Lukmanul Hakim meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk menyediakan teknologi yang memanfaatkan peralatan elektronik untuk bertukar data secara nirkabel atau WiFi gratis untuk mendukung kegiatan pembelajaran jarak jauh (PJJ) di tengah pandemi COVID-19.

“Ini harus dipikirkan Pemprov DKI, WiFi gratis untuk orang-orang miskin dan tidak mampu untuk anak mereka belajar,” kata Lukmanul seperti dilaporkan Antara, Selasa (4/8/2020).

WiFi menurut Wikipedia adalah sebuah teknologi yang memanfaatkan peralatan elektronik untuk bertukar data secara nirkabel dengan menggunakan gelombang radio melalui sebuah jaringan komputer, termasuk koneksi internet berkecepatan tinggi.

Politikus PAN itu mengemukakan bahwa WiFi gratis diperlukan khususnya bagi warga-warga di pemukiman padat penduduk.

Tidak hanya itu, ia menilai WiFi gratis itu menjadi urgensi karena pandemi COVID-19 berdampak sangat besar terhadap kegiatan perekonomian di Ibu Kota termasuk warga dengan status ekonomi rendah.

“Ini (PJJ) menjadi persoalan baru, karena sekarang masyarakat itu susah ekonominya. Ada tuntutan daring untuk sekolah anaknya dan harus beli paket setiap hari,” ujar Lukmanul.