Tekan Krisis Rupiah, Jokowi Ikuti Najib Razak: Naikkan Pajak dan Harga Barang

Masalahnya, kalau langkah dan kebijakan pemerintah tidak efektif dan gagal ‘menjinakkan; US$, maka janji Jokowi jika terpilih maka rupiah makin menguat, kian jauh dari bukti.

Mudah-mudahan publik menolak lupa akan janji Jokowi serta para ekonom dan pendukung pemerintahnya. Kira-kira berbunyi begini. Kalau Jokowi menjadi Presiden, maka dolar akan ada di angka sepuluh ribu rupiah.

Ada pula janji Jokowi lainnya bahwa kalau terpilih maka Ekonomi Meroket. Nyatanya kini malah nyungsep. Semua ini layak menjadi renungan bagi personil Kabinet Kerja dan Istana Negara. Cepatlah berbenah diri, lakukan langkah dan kebijakan simultan untuk menstabilkan rupiah secepatnya. Jangan sampai semuanya menjadi terlambat. (kl/aktual)