Terungkap, Inilah Sumber Suara Misterius di Langit Pantura

Eramuslim.com – Misteri suara meraung-raung yang didengar warga di wilayah Pantura, Jawa dua hari lalu, akhirnya terkuak.

Manager Humas AirNav Indonesia, Yohanes Harry Sirait mengatakan, penyebab suara itu berasal dari pesawat Antonov An-12BP yang melintas.

“Itu pesawatnya terbangnya rendah, sesuai flight plan menuju ketinggian 25.000. Nah, terus saat itu dia itu masih menuju 25.000, karena dini hari jadi suaranya terdengar,” kata Yohanes Harry Sirait.

Pesawat Antonov An-12BP memiliki 4 baling-baling sehingga mengeluarkan suara yang terbilang keras. Berbeda dengan pesawat penumpang, Antonov An-12BP adalah jenis kargo yang berat sehingga proses menuju ketinggian 25.000 kaki atau lebih memerlukan waktu yang lebih lama.

Pesawat itu terbang dari Jakarta (CGK) menuju Melbourne, Australia. Tentu saja pesawat Antonov An-12BP milik maskapai Ukraine Air Alliance itu sudah mengantongi izin untuk terbang di wilayah Indonesia.

“Biasanya yang pakai macam-macam, itu dia untuk kargo dan yang lain, kayak Hercules gitu,” beber Yohanes, dikutib Detikcom, Minggu (16/12/2018).