Netanyahu Beberkan Waktu Perpindahan Kedubes AS ke Kota Al Quds

Eramuslim – Rabu 17 Januari 2017, Perdana Menteri Zioni Israel Benjamin Netanyahu mengatakan bahwa perpindahan kedutaan AS dari Tel Aviv ke Al Quds akan dilakukan Presiden Donadl trump dalam kurun waktu 1 tahun ini.

“Saya memiliki ekspektasi kuat bahwa mereka (AS) akan memindahkan Kedubesnya dalam satu tahun ini,” ujar PM Netanyahu kepada wartawan dalam kunjungannya ke India seperti dilansir surat kabar Haaretz.

Selain itu, Netanyahu juga menyambut baik keputusan pemerintah Trump untuk membekukan $ 65 juta untuk mendukung badan pengungsi PBB khusus untuk urusan pengungsi Palestina “UNRWA”.

“Ada tiga hal di Amerika Serikat yang belum pernah terjadi sebelumnya, yang pertama adalah perpindahan kedutaan, dan menurut penilaian saya ini akan terjadi dalam waktu yang lebih singkat dari perkiraan,” tambah Netanyahu.

Netanyahu melanjutkan, “Yang kedua adalah perubahan besar pada Iran, dan saya yaki AS akan membatalkan kesepakatan nuklir ini.”

Dan yang ketiga adalah tentang UNRWA untuk pertama kalinya setelah 70 tahun didirikan, ujar Netanyahu.

Perlu diketahui bahwa Israel menganggap UNRWA sebagai salah satu halangan berdirinya Negara Israel Raya, karena berfokus pada hak pemulangan pengungsi Palestina yang tersebar di luar negeri. (Sputnikarabic/Ram)