Al Ahmar, Masjid di Palestina dari Abad ke-13 Diubah Zionis-Israel Jadi Klab Malam

Eramuslim.com – Sebuah masjid Palestina yang dibangun abad ke-13 di distrik Safed diubah menjadi kelab malam. Distrik Safed masuk ke dalam wilayah Palestina yang dijajah Zionis-Israel.

Masjid bernama Al Ahmar itu sudah digunakan untuk berbagai fungsi sejak 1948. Awalnya, masjid itu digunakan sebagai sekolah Yahudi, kemudian menjadi pusat kampanye pemilihan umum, selanjutnya digunakan sebagai toko pakaian dan kini menjadi bar dan aula acara.

Khair Tabari, Sekretaris Safed and Tiberias Islamic Endowment, berusaha menyelamatkan masjid itu selama bertahun-tahun. Dia meminta agar masjid dikembalikan ke pihak Endowment dan saat ini sedang menunggu putusan dari pengadilan Nazareth.

Tak hanya alih fungsi, nama masjid kuno itu juga diubah dari masjid Al Ahmar menjadi Khan Al Ahmar.

Mengutip laporan Gulf News dan Al Quds Al Arabi, bangunan itu kini dikelola perusahaan yang berafiliasi dengan pemerintah Kota Safed, Zionis-Israel.