Hamas: Pembakaran Masjid di Ramallah adalah Kebijakan Rasis

Hamas mengecam keras pembakaran sebuah masjid yang dilakukan pemulim yahudi di desa Mughyir timur laut Ramallah pada Selasa kemarin (7/6) dan menyebut hal itu sebagai tindakan rasis dan pelanggaran nyata terhadap kebebasan beragama.

Dikatakan bahwa pembakaran masjid dan menulis kata-kata rasis di dinding masjid, merupakan tindakan yang melanggar konvensi internasional dan nilai-nilai kemanusiaan.

Api yang disulut pemukim Yahudi nyaris menghancurkan seluruh masjid dan menyebabkan dinding luarnya retak. Grafiti Ibrani dicoret-coret di dinding masjid yang mengatakan bahwa hal itu adalah tindakan balas dendam.

Hamas mengatakan dalam siaran pers bahwa kehadiran tentara Israel sebelum kebakaran terjadi menunjukkan bahwa insiden ini adalah sebuah rekayasa dan disengaja.

Gerakan Hamas menegaskan bahwa tentara Israel dan pemukim yahudi tidak akan bisa menghalangi rakyat Palestina dari menuntut hak-hak nasional dan konstanta mereka.

Hamas juga menyerukan kepada kelompok-kelompok hak asasi manusia untuk segera bertindak dalam melindungi rakyat Palestina dan tempat-tempat suci mereka. (fq/pic)