Hamas: Tujuan Fatah Ingin Menyingkirkan Hamas dari Panggung Politik Palestina

Hamas-logoSeorang juru bicara Gerakan Perlawanan Islam “HAMAS” mengatakan Gerakan FATAH tidak berminat pada Rekonsiliasi yang diserukan oleh HAMAS, dan Tujuan FATAH saat ini adalah menyingkirkan HAMAS dari panggung politik Palestina.

Sami Abu Zuhri, Jubir Hamas mengatakan pada pernyataan Pers pada hari Senin bahwa Seruan Sekjen Kepresidenan Palestina Tayyib Abdul Rahim kepada penduduk Gaza untuk mendukung Pemberontakan Gaza (Tamarrud Gaza) dalam rangka mengakhiri apa yang ia sebut sebagai “Penguasa kolot” adalah merupakan bukti nyata bahwa FATAH berada di belakang upaya untuk memunculkan kekacauan di Gaza.

Abu Zuhri juga menegaskan bahwa keinginan FATAH untuk membuat kekacauan hanya ilusi dan harapan kosong yang hanya akan menghasilkan kegagalan.

Sebelumnya Haniyah telah mengatakan,”kita mendengar beberapa seruan kepada Pemberontakan dan pergerakan dan lainnya, dan Saya bersama para pemberontak, namun memberontak terhadap penjajah Zionis, kita adalah rakyat yang memberontak terhadap penjajahan, kehinaan  dan blokade, tetapi bahasa “pemberontakan” jangalah digunakan diantara kita, janganlah kalian pergi dengan jalan ini menuju bahaya, hal ini memiliki konsekuensi yang sangat sulit untuk persatuan kita”. (hr/im)