Kementerian Dalam Negeri Gaza Bantah Adanya Perintah Menangkap Peluncur Roket Kearah Israel

roket gazaDepartemen Dalam Negeri dan Keamanan Nasional, yang berafiliasi kepada pemerintah Palestina di Gaza, menegaskan bahwa tidak ada sama sekali keputusan atau instruksi untuk menangkap dan mengadili peluncur roket ke entitas Zionis dari Gaza.

Bebeapa situs berita mengungkapkan, bahwa dokumen yang dikaitkan pada Menteri Dalam Negeri di Gaza, Fathi Hamad, yang ditujukan kepada Mayjen Jamal Direktur Keamanan Nasional di Jalur Gaza, memintanya untuk berhenti menembakkan roket kearah Israel dan menangkap semua orang-orang yang melakukannya, lalu menuduh mereka sebagai antek Israel.

Kementerian Dalam Negeri di Jalur Gaza dalam sebuah pernyataan resminya barkata bahwa dokumen tersebut palsu dan kebohongan murni,  tidak ada sumbernya sama sekali.

Kementerian menambahkan,”dokumen ini tidak akan dapat menipu rakyat Palestina dan bangsa Arab, dan Kementerian akan terus melindungi gerakan perlawanan di Gaza.

Ia menunjukkan bahwa, “siapapun yang telah melakukan kebohongan ini, mereka adalah pihak yang telah jatuh pada pengkhianatan dan telah bergabung dengan Israel. (hr/im)