Pengamat: Jika Ada Negara yang Perspektifnya Paling Sering Sejalan dengan AS, Itu adalah Inggris

Eramuslim.com – Hubungan Inggris dan Amerika Serikat belakangan ini nampak mesra. Namun, ada onak di antara senyum kesenangan Joe Biden dan Boris Johnson yang menghiasi layar televisi.

Pengamat: Jika Ada Negara yang Perspektifnya Paling Sering Sejalan dengan AS, Itu adalah Inggris

Amerika Serikat, khususnya Joe Biden, mendapat banyak kecaman setelah penarikan pasukan AS di Afghanistan. Di parlemen Inggris Biden dikecam habis-habisan karena memilih mundur, yang dianggap mereka sebagai ‘memalukan’.

Bagaimana pun Inggris memiliki ribuan pasukan di Afghanistan yang itu berarti mereka juga harus ikut mundur, sebuah langkah yang sangat disesali.

Konon, Biden dilaporkan membutuhkan waktu satu setengah hari untuk membalas telepon Johnson. Mengindikasikan ada celah yang di antara hubungan mereka, celah yang sebenarnya sudah ada sejak pasca-Brexit.

Itu Agustus, sekarang, di September kita melihat pemandangan yang berbeda.

Pada Selasa (21/9), Johnson tampil di  Washington dalam sidang umum PBB dengan wajah ceria penuh kemenangan; pertama ia merayakan merayakan pakta militer baru AUKUS yang digagas AS, kedua warga negaranya akan bebas melancong ke AS mulai September ini karena Biden telah mencabut larangan penerbangan untuk Australia.

Kepala biro dari The Guardian David Smith menulis dalam artikel terbarunya, Johnson nampak  duduk di Ruang Oval dan memuji pidato Biden di sidang umum PBB.