Raja Salman Kembali Perintahkan Shalat Istisqa Di Seluruh Negeri

Eramuslim – Senin 23 Januari 2017, Raja Salman Bin Abdul Aziz Al Saud, Penjaga Dua Masjid Suci, meminta seluruh masjid di wilayah Arab Saudi untuk menggelar shalat Istisqa (shalat meminta hujan) pada hari Kamis (26/01) mendatang.

“Penjaga Dua Masjid Suci Raja Salman bin Abdul Aziz menyerukan pelaksanaan shalat istisqa di seluruh Kerajaan Arab Saudi pada hari Kamis mendatang. Dan meminta seluruh warga Saudi dan muqimin untuk bertobat dan memohon pengampunan kepada Allah, serta memperbanyak amal kebaikan,” ujar Raja Salman dalam pernyataan yang dikeluarkan Royal Court.

Raja Salman bin Abdulaziz

Shalat Istisqa adalah sebuah sunnah yang diajarkan Rasulullah ﷺ untuk meminta hujan dan menghilangkan kekeringan kepada Alllah Subhanahu Wata’ala saat terjadinya penundaan hujan dan kelangkaan air.

Shalat Istisqa biasanya dilakukan ditempat terbuka dan sering dilakukan ditempat terbuka dengan doa:

 

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ اَلْعَالَمِينَ، اَلرَّحْمَنِ اَلرَّحِيمِ، مَالِكِ يَوْمِ اَلدِّينِ، لَا إِلَهَ إِلَّا اَللَّهُ يَفْعَلُ مَا يُرِيدُ، اَللَّهُمَّ أَنْتَ اَللَّهُ، لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ، أَنْتَ اَلْغَنِيُّ وَنَحْنُ اَلْفُقَرَاءُ، أَنْزِلْ عَلَيْنَا الْغَيْثَ ، وَاجْعَلْ مَا أَنْزَلْتَ قُوَّةً وَبَلَاغًا إِلَى حِينٍ

Artinya: Segala puji bagi Allah Rabbul ‘alamin yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, yang merajai hari pembalasan, tidak ada Tuhan selain Allah yang melakukan apa yang Ia kehendaki, ya Allah Engkaulah Allah tidak ada Tuhan selain Engkau, Engkau Mahakaya dan kami orang-orang fakir, turunkanlah pada kami hujan, dan jadikan apa yang Engkau turunkan sebagai kekuatan dan bekal hingga suatu batas yang lama. (Rassd/Ram)