Thailand Perbolehkan Restoran Gunakan Ganja Sebagai Pelengkap Bahan Makanan

Eramuslim.com – Sebuah restoran di Thailand melakukan terobosan baru demi menarik pelanggannya. Terobosan baru ini juga diharapkan bisa menarik para pelancong asing untuk mampir dan mencicipi menu masakan mereka.

Restoran itu memiliki menu ‘roti cekikikan’ dan ‘salad menari dengan gembira’. Nama yang unik, karena bagi yang mencicipi menu itu, menurut pengelola restoran, akan merasakan sensasi yang menyenangkan. Terang saja, karena menu dibuat dari bahan dasar campuran daun ganja.

Restoran di Rumah Sakit Chao Phya Abhaibhubejhr di Prachin Buri mulai menyajikan makanan bercampur daun ganja itu pada bulan ini, setelah Thailand mencabut daftar ganja sebagai narkotika, memungkinkan perusahaan resmi negara untuk membudidayakan tanaman tersebut.

“Daun ganja, jika dimasukkan ke dalam makanan atau bahkan dikonsumsi dalam jumlah kecil, akan membantu pasien pulih lebih cepat dari penyakitnya,” kata Pakakrong Kwankao, pemimpin proyek di rumah sakit tersebut, seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (16/1).

“Daun ganja dapat meningkatkan nafsu makan dan membuat orang tidur dengan nyenyak dalam suasana hati yang baik,” lanjutnya.

Rumah sakit ini dikenal sebagai pelopor di Thailand untuk mempelajari ganja dan kemampuannya untuk menghilangkan rasa sakit dan kelelahan.

Thailand pada 2017 menjadi negara Asia Tenggara pertama yang melegalkan ganja untuk penggunaan medis dan sejak itu membuka banyak klinik medis mariyuana.