The Times : Italia Pekerjakan Suku-Suku Selatan Libya Untuk Cegah Imigran Asal Afrika

Eramuslim – Surat kabar The Time Inggris mengungkapkan adanya perjanjian rahasia antara Menteri Dalam Negeri Italia dengan kabilah suku-suku di Libya selatan untuk mengendalikan migran asal Afrika yang ingin masuk ke Eropa melalui wilayah Libya.

Pemerintah Italia telah mengundang 10 kepala pemerintahan kota dari wilayah Libya ke Roma untuk membicarakan upaya bersama penghentian aliran pengungsi Afrika ke Eropa. “Mereka diterbangkan melalui pesawat khusus tanpa membawa dokumen apapun untuk bertemu dengan Menteri Dalam Negeri Marco Minetti,” tulis The Time Inggris.

Dalam pertemuan tersebut Mendagri Marco Minetti menjanjikan kucuran dana kepada para pemimpin wilayah selatan untuk pendirian pusat-pusat penahanan dan mendukung upaya patroli perbatasan padang pasir Libya.

Menurut keterangan sumber pemerintah Italia kepada The Time Inggris mengatakan bahwa sebagian besar kepala pemerintahan selatan Libya menyutujui perjanjian ini, dan meminta secepatnya untuk mulai dilaksanakan.

Dengan perjanjian ini kepala pemerintahan dan suku-suku Libya akan menerima kucuran dana selain investasi di bidang kesehatan, transportasi, pendidikan, energi terbarukan dan penelitian ilmiah, terlepas dari prosedur penangkapan dan pengusiran apa yang akan digunakan untuk mencegah migran dari kawasan negara-negara Afrika. (Rassd/Ram)