Tiap Tahunnya Irak Habiskan 6 Miliar Dolar AS Untuk Jaga Pejabat Politik Negara

Iraqi army armoured vehicles patrol a street in Baghdad's commercial district of Karrada on August 11, 2014 as security measures have been reinforced across the capital after Iraq's prime minister said he would sue the president in a desperate bid to cling to his job. A defiant Nuri al-Maliki made his shock announcement after three days of US strikes against jihadist militants in the north of Iraq and in spite of mounting calls for him to step aside.   AFP PHOTO / SABAH ARAR        (Photo credit should read SABAH ARAR/AFP/Getty Images)

Eramuslim – Mantan anggota parlemen Irak mengungkapkan bahwa diam-diam pemerintah Baghdad mengeluarkan uang sedikitnya 6 miliar dolar as setiap tahunnya untuk anggaran keamanan bagi pejabat tinggi negara dan anggota parlemen.

Dalam keterangannya kepada Sky News Arabia, Wael Abdul Latif, pada hari Selasa (11/08) kemarin mengatakan, “Biaya melindungi pejabat telah menguras anggaran negara lebih dari 6 miliar dolar AS tiap tahunnya.”

Wael Abdul Latif melanjutkan, “Biaya tersebut dikeluarkan hanya untuk menjaga keamanan presiden, perdana menteri, wakil perdana menteri, para menteri, dan anggota parlemen Irak.”

Menurut Wael Abdul Latif jumlah dana yang dikeluarkan negara untuk anggaran keamanan pejabat dalam 8 tahun kebelakang telah mencapai 48 miliar dolar AS, “Jumlah yang terlalu besar ditengah kemiskinan yang kini melanda banyak warga sipil Irak,” ujarnya

Sedikitnya 5.000 militer dikhususkan untuk perlindungan presiden, sedangkan untuk perlindungan perdana menteri dan wakilnya negaranya menyediakan 1500 personel militer, dan 400 personel militer untuk melindungi pimpinan DPR dan wakilnya. (Skynewsarabia/Ram)