Tjipta Lesmana: PDIP Terlalu Banyak Manuver, Akhirnya Pilih Ahok Jadi Cagub

tjipta-lesmana1Eramuslim.com – Pengamat Politik, Prof. Tjipta Lesmana meramalkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan  mengusung Ahok sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta dalam Pilkada DKI Jakarta 2017 mendatang.

Hal tersebut disampaikan kepada para awak media, usai menghadiri Rapat Koordinasi Pembinaan Kesadaran Bela Negara dengan Para Gubernur dan Rektor di Kementerian Pertahanan RI, Jl. Medan Merdeka Barat, Jakarta Barat, Kamis (25/8/2016).

Mengenakan pakaian bernuansa gelap, alumni Universitas of Chicago itu menjelaskan, bahwa PDIP terlalu banyak bermanuver menipu rakyat, namun akhirnya mencalonkan Gubernur Ahok di Pilkada DKI 2017 sebagai gubernur.

“PDIP ini seperti malu-malu kucing, manuver-manuver, jadi publik ini dikibulin. PDIP pasti pilih lagi Ahok sebagai gubernur dan Djarot di Pilkada tahun depan, pasti,” katanya, yakin.

Ia menegaskan lawan paling potensial hanyalah Wali Kota Risma dan Mantan Menteri Koordinator Kemaritiman, Rizal Ramli.

Sandiaga Uno, menurutnya bukanlah lawan Gubernur Ahok yang seimbang, meskipun hingga saat ini hanya Sandiaga Uno yang sudah bisa dipastikan menjadi pesaing Gubernur Ahok di Pilkada DKI 2017 mendatang.(Hr/tribun)