Konsultasi Arsitektur : Memanfaatkan Lahan Sisa

Bangun rumah 123
Bangun rumah 123

Eramuslim.com Assalaamu’alaikum wrwb

Saya memiliki lahan sisa di samping dan belakang rumah. Rumah saya batasnya adalah tangga ke lantai 2. Saya bingung bagaimana memanfaatkannya. Data – data terlampir.

Saya ingin ada 2 pintu masuk ke rumah. Lalu ingin ada dapur , ruang makan, kamar pembantu dan ruang cuci jemur.

Di lantai atas saya ingin ada ruang kerja dan dak beton untuk persiapan bangunan 2 lantai kelak. Demikian pertanyaannya. Mohon dibuat sehemat mungkin. Karena terbatasnya dana. Terima kasih atas tanggapannya.

Wassalaamu’alaikum wrwb

 

Toto – Bekasi

 

Wa’alaikum salam wrwb

Pak Toto yang saya hormati,  sebenarnya saya bisa membuat disain ini menjadi lebih ideal lagi. Namun karena terbatasnya dana maka saya coba optimalkan lahan di samping. Dengan lebar 1 meter maka sangat sulit membuat ruang disana. Untuk itu ia saya jadikan gang samping menuju dapur.

Bangun rumah 123
Bangun rumah 123

Dengan konsep ini keinginan Pak toto memperoleh 2 pintu masuk tercapai. Tanpa harus membongkar muka rumah yang akan berdampak besar bagi budget pembangunan. Dapur diperoleh dengan lapang di belakang dan ruang pembantu bisa juga menempel di samping ruang makan.

Bangun rumah 123
Bangun rumah 123

Ini solusi hemat yang menurut saya tidak perlu banyak biaya tambahan. Setelah itu kita bisa fokus ke lantai atas. Untuk pembuatan ruang kerja bisa saja saya selipkan di mezanin ruang di bawah plafond. Karena saya lihat atap sisi kanan rumah Pak Toto sudah cukup tinggi. Tinggal membuka plafond dan menempelkannya pada atap. Terbentuklah plafond miring serta ruang segitiga yang kosong.

Bangun rumah 123
Bangun rumah 123

Ruang kerja bisa saja kita buat dengan rangka kayu yang lebih hemat. Lalu dengan akses tangga turun dari ruang area tangga yang lama. Selanjutnya tinggal kita antisipasi panas yang masuk di ruang bawah genteng tersebut dengan exhaust fan dan lubang hawa.

Bangun rumah 123
Bangun rumah 123

Untuk cor dak beton mudah saja. Saya jadikan ia atap untuk ruang tambahan di belakang. Hingga bangunan lantai satu yang baru tertutupi dengan atap ini. Dapur, ruang makan dan ruang pelayan beratapkan dak beton.

Bangun rumah 123
Bangun rumah 123

Hanya saja memang biayanya menjadi ekstra. Karena sudah ada pondasi cakar ayam yang siap menopang bangunan lantai 2. Nah, jika ingin berhemat maka atap dak beton ini bisa kita ubah dengan atap biasa saja. Atap yang merupakan penerusan dari atap bangunan lama.

Demikian Pak Toto, semoga bermanfaat disain ini.

Andan Nadriasta, ST

Wassalaamu’alaikum wrwb

[email protected] atau [email protected]

Jika anda suka artikel ini pastikan anda like FB Fanpage Bangunrumah123 untuk mendapatkan info terbaru tentang arsitektur