Usaha Apa Yang Menjanjikan Di Tahun 2010 Ke Depan?

Assalamualaikum wr wb

Sebelumnya saya ucapkan terima kasih atas waktunya Pak Valentino yg dirahmati Allah.

  1. Bagaimana caranya memesan buku "Jangan jadi Orang Gajian 2" dari Hongkong?
  2. Bagaimana caranya memasarkan produk keluar kota, agar semua orang mengenal produk tersebut?
  3. Usaha apa yang menjanjikan di tahun 2010 ke depan?

Terima kasih, Wassalam.

Wa’alaikumussalam Wr.Wb

Ibu Ita yang dirahmati Allah berikut jawaban saya atas pertanyaan ibu:

1. Kalau sudah ada toko buku Gramedia di Hongkong ibu bisa mencari buku saya di semua toko buku Gramedia. Kalau tidak ada ibu bisa mentranfer ke rekening sy Bank BCA 6280326265 Rp.76.000 untuk harga bukunya dan ongkos kirimnya Rp.193.561 via Tiki (Mahalan ongkos kirimnya ya)

2. Pertanyaan kedua adalah menyangkut masalah promosi, yaitu bagaimana agar produk kita mendapatkan awareness atau perhatian yang tinggi sehingga mudah diingat oleh konsumen yang pada akhirnya akan membeli produk tersebut.

Ada dua cara apabila menyangkut masalah promosi, yaitu apa yang disebut dengan ATL atau Above The Line dan BTL atau Bellow The Line, berikut penjelasannya:

Below The Line ( BTL) adalah segala aktifitas marketing atau promosi yang dilakukan di tingkat retail/konsumen dengan salah satu tujuannya adalah merangkul konsumen supaya aware dengan produk kita, contohnya : program bonus/hadiah, event, pembinaan konsumen dll. semua aktifitas ini biasanya dilakukan oleh kantor perwakilan di daerah yang menjadi area pemasarannya. Pada intinya aktifitas BTL selalu bertujuan untuk mendukung dan memfollow up aktifitas ATL.

Above The Line ( ATL ) adalah aktifitas marketing/promosi yang biasanya dilakukan oleh manajemen pusat sebagai upaya membentuk brand image yang diinginkan, contohnya : iklan di Televisi dengan berbagai versi.

Pemilihan strategi mana yang akan dipilih tergantung kebutuhan dan dana yang dimiliki.

3. Ada beberapa ramalan menyangkut bisnis yang paling prospek di tahun 2010, salah satu yang banyak direkomendasikan adalah sektor jasa, mengingat krisis dunia masih belum pulih benar plus diresmikannya China – AFTA yang diperkirakan akan menghantam sektor riil.

Tapi ada ramalan lain, bahwa tahun 2010-2012 adalah tahunnya Network Marketing. Itu sebabnya saya meluncurkan bisnis yang berbasis nework marketing yang bisa anda pelajari di www.ayomandiri.org

Demikian Penjelasan Saya, Semoga Bermanfaat. Belajar lagi lebih banyak tentang bisnis disini

Valentino Dinsi
(Spiritual Entrepreneur beralamat di www.valentinodinsi.com dan www.bisnis2121.com dan www.mandiri4sukses.com)