Menanam Sengon

ass. wr.wb.

Pak Valen yang saya hormati.

Membaca buku Anda "JMSHJOG" yang saya pinjem dari teman, alhamdulillah menjadi obat sesak nafas kehidupan saya sekarang ini. Bagi ayah yang baru dikaruniai amanah oleh Allah swt, sesosok manusia mungil yang baru 5 bulan mengenal dunia, dari hasil pernikahan kami yang baru menjelang 2 tahun mengarungi bahtera keluarga, yang sementara ini rizki Allah swt diamanahkan di sebuah lembaga pendidikan islami swasta, alhamdulillah saya memberanikan diri mencari jalan rizki di tempat lainnya.

Pak Valen yang saya hormati,

mohon saran anda untuk saya, terkait sekarang ini saya baru memulai berusaha menabung di bidang budidaya tanaman sengon

Terima kasih untuk segalanya…

wass…wr wb

Wa’alaikumussalam Wr.Wb

Buya Salman yang dirahmati Allah tepat sekali apa yang bapak lakukan dengan mencari alternatif penghasilan tambahan dengan menjadi entrepreneur hal ini disamping menambah income yang dibawa pulang kerumah serta mengantisipasi kalimat sederhana di halaman pertama buku saya:

"Satu hal yang saya jamin, suatu saat Anda pasti kehilangan pekerjaaa, apakah karena pensiun, dipecat atau kantor tempat anda bekerja bangkrut. Buku saya mengajak Anda untuk berfikir kemudian bertindak sebelum masa itu tiba."

Hanya satu saran saya terhadap bisnis yang sekarang sedang anda jalani: FOKUS DAN BERTEKUNLAH DI BISNIS ITU. INSYA ALLAH PERUNTUNGAN REZEKI ANDA AKAN DATANG….

Semoga Bermanfaat.
Belajar Lagi Lebih banyak tentang bisnis dengan mengklik disini

Valentino Dinsi
(Spiritual Entrepreneur beralamat di www.valentinodinsi.com dan www.bisnis2121.com dan www.mandiri4sukses.com)