TB pada Anak

Asskum, Pak Dokter

Anak saya berusia 14 bulan, oleh dokter special anak divonis mengidap penyakit TB dan selama ini sudah menjalani terapi kurang lebih 5 bulan. Anak saya lahir premature dan lahir di-cesar. Pertanyaan:

  1. Apakah penyakit ini bisa di sembuhkan secara total ?
  2. Selain obat dari dokter, apakah ada obat herbal yang bisa menyembuhkan penyakit anak saya ini?
  3. Apakah nantinya penyakit ini bila sudah sembuh akan timbul lagi?
  4. Bila ada  obat selain dari dokter,apakah tidak berbahaya bagi si anak?

Terima kasih.

Wa’alaikum Salam, wr. wb.

Bapak yang saya hormati dan Insya’alloh selalu dalam lindungan Alloh SWT, mohon maaf sebelumnya. Karena saya baru dapat menjawab pertanyaan bapak, dikarenakan kesibukan di klinik kami yang sangat padat.

Untuk pertanyaan bapak yang pertama, bahwa bapak tidaklah perlu menjadi risau. Karena setiap penyakit pasti ada obatnya, dan Alloh SWT pasti memberikan kesehatan dan tidaklah akan memperberat penyakit tersebut asalkan kita berdoa dengan penuh pengharapan kepada Alloh SWT.

Untuk penyembuhannya selain menggunakan bebeapa obat dan terapi yang telah bapak jalankan juga dapat di tambah terapi-terapi seperti menggunakan beberapa obat herbal, akupressure atau pijat pada bayi dan anak-anak. Bapak dapat mendapatkan fasilitas ini di Klinik kami.

Untuk pengobatan secara herbal, banyak sekali pengobatannya, seperti pengunaan sambiloto, pegagan, akar alang-alang, curcuma, meniran, dan lain-lain. Tetapi di Klinik kami, bapak dapat mendapatkannya berupa hanya berbentu obat kapsul dan sirup yang dapat diminum oleh orang dewasa dan anak-anak.

Untuk penyebab timbulnya penyakit ini memang dapatlah terjadi, terutama disebabkan oleh beberapa faktor seperti kebiasaan makanan yang buruk (jajanan), kondisi lingkungan yang buruk, kondisi fisik anak yang tidak terjaga dengan baik. Untuk obat-obatan selain yang dianjurkan dokter haruslah kita lebih selektif, karena dapat menimbulkan efek samping yang sangat mengkawatirkan. Semoga semua yang kita jalankan menjadikan ikhtiar untuk kita. Semoga lekas sembuh dan Alloh SWT selalu melindungi kita. Amien !

Wassalamu’alaikum,wr.wb.