Resensi Buku : Wali Allah ataukah Wali Syaitan ?

DSC_0480Kita berlindung kepada Allah Subhaanahu wa Ta’aala dari godaan syaithan yang terkutuk, buku ini mengupas tentang pengertian wali Allah dan wali syaithan serta ciri-ciri yang membedakan antara keduanya, berikut di antara isinya:

***

Sifat Maksum Bukan Syarat Kewalian

Sifat maksum yang berarti tidak berbuat keliru dan salah bukanlah salah satu syarat yang harus dimiliki oleh seorang wali Allah Subhaanahu wa Ta’aala.

Bahkan, seorang wali Allah boleh jadi tidak mengetahui sebagian dari keseluruhan ilmu syariat. Boleh jadi juga ada sebagian masalah agama yang masih samar bagi seorang wali Allah, hingga dia mengira sebagian perintah-Nya sebagai larangan-Nya.

Boleh jadi pula, salah seorang wali Allah menduga bahwa sebagian kejadian luar biasa yang dialaminya ialah karamah para wali Allah, padahal sebenarnya ia berasal dari syaithan yang telah mengaburkan akalnya. Sebab tingkat kewaliannya masih rendah, maka dia tidak mengetahui kalau kondisi itu berasal dari syaithan.

Namun, kekurangan yang demikian tidaklah mengeluarkan orang mukmin dari lingkup kewalian, karena Allah memaafkan ketidaksengajaan dan kelupaan umat ini.

Jaminan ampunan Allah itu sesuai dengan firman-Nya pada surat Al-Baqarah, ayat: 285-286.

***

Harga:
Rp. 70.000 (belum termasuk ongkos kirim)
Penulis: Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah

Tebal: 419 Halaman

Berat: 0,8 Kg, Hard Cover

Kitab Asli: Al-Furqaan baina Auliyaair Rahmaan wa Auliyaaisy Syaithaan
Judul Buku Lengkap: Wali Allah Ataukah Wali Syaitan, Ciri, Syarat Dan Tanda Tanda Yang Membedakan Antara Wali Allah dan Wali Syaitan

Untuk pemesanan hubungi atau sms/email dengan dituliskan nama, alamat dan jumlah pemesanan ke: 085811922988 email : marketing@eramuslim.com