River Runs Red, Unlawful Killing atas Pemuda yang Tidak Bersalah

Terjadilah apa yang seharusnya tidak terjadi, kedua polisi tersebut melakukan arogansi atas nama hukum. Maka ditanyakan dokumen SIM dll, Ketika Pemuda tersebut ingin mengambil dompet di jok belakang, kedua polisi tersebut paranoid menyangka Pemuda tersebut mengambil sebuah senjata, padahal hanya mengambil dompet di jok belakang. Kemudian tertembaklah Pemuda tersebut dengan lebih 4 tembakan di tubuhnya TEGAS DAN TERUKUR,  tepat di sisi tubuh yang mematikan.

Setelah diperiksa mobil pemuda tersebut, ternyata tidak ditemukan satupun senjata dalam mobilnya, dan nyawa sudah hilang dengan sia sia, para Petugas tersebut lalu membuat kepalsuan atas unlawful killing ini. Ia letakan sebuah pucuk senjata, (dimana senjata ini sebenarnya adalah alat bukti dari kasus 2 tahun sebelumnya di kasus yang berbeda) , ia bubuhi sidik jari pemuda itu di senjata tersebut, sehingga alasan penembakan pemuda tersebut menjadi FAKTA pemuda tersebut yang memulai tembakan, dan atas dasar terdesak dan membahayakan petugas, maka digunakan tindakan tegas dan terukur, TEMBAK MATI di tempat !

Terjadilah penyelidikan atas pembunuhan ini oleh pihak kepolisian , singkat cerita, dirilislah hasilnya, sudah diduga, MENGECEWAKAN. Pemuda tersebut disebut bukan korban tapi TERSANGKA, karena menyerang petugas. kasus DITUTUP.

Kedua orang tua tersebut merasa tidak puas, karena putera  mereka diyakini adalah pemuda yang baik dan memiliki masa depan yang baik. Dan tidak pernah memiliki senjata api satupun juga. Mereka sangat mengenal anaknya.

Orang tua Pemuda ini memiliki  relasi seorang polisi senior di kepolisian setempat, sang ayah minta bantuannya untuk mencari data siapa pembunuh anaknya dan apa berita acara kejadiannya. Dengan cara khusus  informasi didapatkan, data nama ke 2 Polisi tersebut, dan berita acara di kepolisian,  bahwa benar pemuda tersebut tidak membawa sepucuk senjata apapun, dan ini kasus unlawful Killing. Dalam film tersebut dikatakan  Polisi tetaplah Polisi. Ikatan melindungi antar polisi dikatakan kuat dalam film tersebut. Bahkan ada istilah polisi disana, tidak akan pernah diproses atas Polisi bila ada kesalahan atau kejahatan Polisi , tidak mungkin Polisi lapor Polisi, dan ujungnya biasanya kasusnya ditutup. KELAR SUDAH. Itu di Film tersebut yaa…