TIPS Ketika Banjir Melanda

banjir di Jakarta bangun rumah renovasi rumah kontraktor rumahEramuslim.com – Banjir di wilalayah Jakarta dan sekitarnya sudah menjadi langganan setiap musim hujan. Ketika terjadi banjir tentu saja menjadi sesuatu yang pasti tidak dapat kita hindari. Saat ini intensitas hujan di Indonesia, sudah mulai meningkat, dan prediksi BMG, intensitas hujan akan tinggi diawali pada bulan Januari. Bagi anda yang memiliki rumah di daerah langganan banjir tentunya perlu dilakukan langkah-langkah antisipati dan persiapan agar ketika banjir melanda tidak mengakibatkan kerugian yang cukup parah. Apalagi jika rumah tinggal anda tergolong sudah cukup tua dan banyak yang bocor. Maka perlu dilakukan langkah-langkah antisipasi misalnya dengan renovasi rumah

Berdasarkan perkiraan BMG, intensitas hujan akan sangat besar dan banjir mungkin akan menghampiri sebagian wilayah Jabodetabek bulan januari besok. Jadi tentunya Jakarta akan banjir lagi, dan banjir lagi dan banjir lagi, Jakarta Kota Metropolitan sudah lekat dengan julukan Jakarta Kota Banjir.

Nah untuk bisa menghadapi banjir Jakarta yuk simak beberapa tips berikut yang diambil dari berbagai sumber:

Sebelum Terjadi Banjir

• Kerja bakti membersihkan saluran air, menggali endapan yang ada di saluran air agar air berjalan lancar.

• Melaksanakan kegiatan 3M (Menguras, Menutup dan Menimbun) benda-benda yang dapat menjadi sarang nyamuk

• Membuang sampah pada tempatnya dan rutin di bersihkan petugas

• Menyediakan bak penyimpanan air bersih

• Memperbaiki genteng yang bocor

Mencegah banjir:

• Mengeruk sungai/kali dan saluran air yang ada di sekitar kita, sebaiknya jangan nungguin pemerintah yang melakukan, percuma kalau ditungguin kelamaan.

• Membuat sumur resapan air di sekitar rumah kita

• Membuat lubang-lubang biopori

• Memperlebar dan merehabilitasi kali/sungai, untuk menambah kapasitas sungai dalam menampung debit air

• Jangan membuang sampah di sungai atau saluran air

Saat Banjir

• Evakuasi keluarga ketempat yang lebih tinggi

• Matikan peralatan listrik/sumber listrik

• Amankan barang-barang berharga dan dokumen penting ke tempat yang aman

• Ikut mendirikan tenda pengungsian, pembuatan dapur umum

• Terlibat dalam pendistribusian bantuan

• Mengusulkan untuk mendirikan pos kesehatan

• Menggunakan air bersih dengan efisien

Menghadapi banjir:

• Jangan panik

• Utamakan keselamatan diri kita dan keluarga, terutama anak-anak yang masih kecil dan balita.

• Amankan surat-surat berharga dan file yang penting, seperti surat tanah, ijazah, kartu keluarga, dll.

• Cabut dan pindahkan semua barang elektronik, turunkan sekring listrik agar tidak terjadi konsleting listrik dan kesetrum.

• Kita bisa membuat tanggul penahan air sementara di depan pintu rumah kita dari semen, agar air yang masuk kedalam tidak terlalu banyak.

Sesudah Banjir

• Membersihkan tempat tinggal dan lingkungan rumah

• Melakukan pembrantasan sarang nyamuk ( PSN )

• Terlibat dalam kaporitisasi sumur gali

• Terlibat dalam perbaikan jamban dan saluran pembuangan air limbah (SPAL)

Nah demikian Tips dari kami semoga kita bisa terhindar dari bencana banjir.

-admin-

Jangan sampai ketnggalan yuk Follow FanPage Bangunrumah123.com dapatkan info-info menarik tentang rumah, arsitektur dan interior