Brand ‘Zara’ Tuai Hujatan Warganet Usai Dituding Sindir Penderitaan Warga Palestina

Promosi Zara dengan model ternama  Kristen McMenamy memegang boneka seperti jenazah dibungkus kain putih layaknya kafan dianggap telah menyindir korban di Gaza. (Foto : Instagram Zara.)

eramuslim.com – Brand atau merek pakaian ternama ‘Zara’ mendapat kritikan tajam hingga seruan boikot. Ini setelah promosi atau kampanye koleksi terbarunya dituding menyindir penderitaan warga Gaza, Palestina.

Semua bermula saat Zara mengunggah koleksi terbaru yang dirilis 9 Desember 2023 di laman Instagram @zaraofficial. Namun, foto-foto mereka menggunakan mannequin dibungkus kain seperti jenazah, yang kemudian dihubungkan dengan korban tewas di Gaza yang dibalut kafan.

Zara dianggap tidak peka atas apa yang sedang terjadi di Gaza dengan mengunggah gambar-gambar yang meresahkan, termasuk foto menampilakan bebatuan, puing-puing, dan potongan karton yang menyerupai peta Palestina.

Bahkan tidak sedikit netizen meyakini brand asal Sapnyol itu melakukannya dengan sengaja, karena semua terkonsep.

Dalam kampanye koleksi terbarunya, Zara menggandeng model ternama Kristen McMenamy dengan tajuk ‘The Jacket’. Desain ini terkonsentrasi yang bertujuan untuk menunjukkan keserbagunaan pakaian.

“Setiap musim, tim kreatif terbaik Zara ditugaskan untuk fokus pada satu pilar dalam lemari pakaian. Ia kemudian menerapkan keahliannya untuk membuat pengeditan ketat pada enam ekspresi baru dari pakaian tersebut,” tulis Zara dalam caption postingannya.

Namun, begitu menyadari banyak protes, mereka menghapus foto-foto Kristen McMenamy memegang mannequin jenazah berbalut kain putih dan beberapa foto serupa lainnya.

Pun demikian, netizen terus memenuhi kolom komentar postingan Zara tersebut dengan berbagai komentar kritikan damn seruan boikot.

“Mempromosikan pembunuhan, wow benar-benar menjijikkan, memalukan,” komen sarahnahle***.

“Genocise suporter ZARA, boikot,” tulis @muna.al***.

“Bagaimana bisa kalian mengunggah foto seperti ini, apakah ini skema dari desainer zionist kalian Vanessa Perilman? Sama sekali ini tidak pantas saat banyak orang dibunuh oleh Israel,” sambung yang lainnya.

Hingga kini, seruan boikot Zara terus berkumandang. Dan, Zara masuk daftar trending di X Indonesia, Minggu, 10 Desember 2023.

 

(Sumber: Pojoksatu)

Beri Komentar