Antara Rizal Ramli dan Jenderal Gatot

Eramuslim.com – Mencermati manuver Panglima TNI Jenderal Gatot akhir-akhir ini semakin menarik.Bagi banyak kalangan, Jenderal yang satu ini dianggap sebagai pemberani berseberangan dengan mainstream gaya kekuasaan. Ini memang menarik. Tapi yang jauh lebih menarik, sampai kini ternyata semua tindak-tanduknya itu sama sekali tidak ditegur oleh Jokowi. Jokowi bahkan terkesan merestuinya. Padahal amat sangat bisa tiba-tiba Jokowi memanggilnya dan menegur minimal atau bahkan mencopotnya. Seribu alasan pasti dengan mudah bisa dipaparkan oleh kekuasaan yang menguasai banyak media mainstream. Ini aneh.

Beberapa waktu lalu kita juga ingat ada sosok Rizal Ramli. Tokoh anti liberal yang (pernah) didapuk sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman oleh Jokowi ini tahun lalu baru bekerja selama 11 bulan, namun dicopot secara tiba-tiba. Pencopotan Rizitu dilakukan Jokowi di tengah isu penyegelan Pulau G di Pantai UtaraJakarta. Dalam kasus ini, dia terlibat perseteruan dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama ( Ahok) yang tak terima dengan keputusan Rizal main setop proyek milik Agung Podomoro Land itu.

Rizal kerap terlibat perang urat saraf di media dengan Ahok. Rizal Ramli juga dianggap kerap buat gaduh di kabinet, karena keributannya dengan Sudirman Said soal mega proyek pembangkit listrik 35 ribu mega watt.

Ada cerita menarik di balik pencopotan Rizal Ramli oleh Jokowi. Kawan dekat Rizal, Adhie M Massardi, mengungkap detik-detik sebelum akhirnya Jokowi copot Rizal.