Lakukan Ini, Delapan Pintu Surga akan Terbuka Untukmu

Eramuslim.com – Jika dibandingkan dengan jumlah pasir di pantai, mungkin dosa kita jauh lebih banyak. Andai disandingkan dengan jumlah buih di samudera, barangkali dosa kita jauh lebih melimpah darinya. Bahkan saat dihitung bersamaan dengan jumlah bintang gemintang di langit, bisa jadi dosa kita berkali lipat lebih banyak jumlahnya.

Mari menunduk dalam-dalam untuk merenungi dosa; betapa banyaknya dosa, padahal Allah Ta’ala Maha Mengampuni dan banyak mengaruniakan nikmat-Nya. Mari insafi setiap salah; bahwa Dia senantiasa berikan kasih dan sayang-Nya, meski diri tak henti-hentinya melakukan salah dan maksiat kepada-Nya.

Dia Maha Pengampun, tapi bukanlah pembenaran bagi diri untuk senantiasa tenggelam dalam salah. Dia Maha Mengetahui; sebab itu, tak ada satu pun alasan bagi diri untuk berbuat salah, kemudian berpikir bahwa Dia tak melihat apa yang kita kerjakan.

Saking Maha Pengampunnya, Allah Ta’ala sebutkan, “Jika kalian tak berbuat dosa, maka Aku akan gantikan kalian dengan umat yang berdosa, kemudian akan Kuampuni.”

Disebutkan dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Abu Bakar ash-Shiddiq, “Tidaklah seorang berbuat dosa, lalu berwudhu dengan membaguskan wudhunya, lalu ia shalat dua rakaat, dan meminta ampun kepada Allah Ta’ala, maka Dia akan mengampuninya.”

Padahal, wudhu, shalat, dzikir, dan semua jenis ibadah lainnya; manfaatnya kembali kepada kita. Allah Ta’ala tak membutuhkan ibadah makhluk-Nya. Pun, jika semua makhluk ingkar pada-Nya, tak sedikit pun berkurang kemuliaan-Nya.