Tanda-tanda Orang Berakal Menurut Alquran

Eramuslim – AKAL adalah modal termahal yang dimiliki manusia. Dengan akal manusia terbedakan dari binatang. Namun tidak semua manusia menggunakan modal ini dengan baik. Kira-kira apa tanda-tanda orang yang berakal menurut Alquran?

Alquran menyebutkan beberapa tanda orang-orang berakal. Kata Ulul Albab (orang-orang berakal) disebut sebanyak 16 kali didalamnya. Kata Albab adalah bentuk jamak dari kata Lub. Secara bahasa, Lub adalah inti dari segala sesuatu. Seperti inti dari buah juga disebut Lub. Hal ini menunjukkan bahwa inti dari manusia adalah akalnya.

Begitu banyak tanda orang yang berakal, namun kali ini kita akan mengambil satu tanda yang akhir-akhir ini menjadi sesuatu yang langka. Allah berfirman,

(yaitu) mereka yang mendengarkan perkataan lalu mengikuti apa yang paling baik di antaranya. Mereka itulah orang-orang yang telah Diberi petunjuk oleh Allah dan mereka itulah orang-orang yang mempunyai akal sehat.” (QS.Az-Zumar 18).

Menurut ayat ini, orang berakal adalah mereka yang mau mendengar semua ucapan dan tidak alergi dengan pendapat lain yang tidak sejalan dengan pemikirannya. Kemudian ia tidak gengsi untuk memilah dan memilih yang terbaik diantara semua pendapat itu.