Ini Dia Jenis Makanan Halal Yang Diburu Anak-Anak Millenial

Eramuslim – Selain karena keberkahannya, industri makanan halal mulai dilirik masyarakat dunia karena potensi ekonomi yang menjanjikan ditengah penurunan dan lesunya ekonomi global yang terjadi sejak 1 dekade terakhir.

Jika melihat ke negara-negara minoritas Muslim, kita dapat melihat banyak restoran yang menawarkan makanan halal dengan gaya millennial. Mulai dari Halal Guys, Halal Boys hingga Halal Shack  semua restoran tersebut tampil dan menjadi salah satu wajah dari restoran halal yang populer di antara anak millennial. Sayangnya menu yang ditawarkan oleh restoran-restoran tersebut memiliki jenis menu yang hampir mirip satu sama lain.

A visitor displays a Halal hamburger at the Halal show which presents food products for Muslim clients which are prepared following Islamic dietary laws, in Paris on March 30, 2010. REUTERS/Regis Duvignau (FRANCE – Tags: FOOD RELIGION) – RTR2C9A9

Mengutip My Salaam pada hari Senin (02/10), Noman Khawaja, co-founder dari Haloodies Inggris, menjelaskan bahwa ada tiga hal yang sebenarnya anak-anak Muslim millennial inginkan dari makanan halal mereka.

“Di Inggris generasi Muslim millennial sangat menyukai gaya makan yang cepat, segar dan nikmat. Hal itu disebabkan oleh betapa sibuknya generasi millennial tetapi mereka tetap mencari makanan yang segar, sehat dan enak,” kata Noman.

Selain itu ia juga menambahkan bahwa generasi Muslim millennial yang mencari makanan halal sudah bosan dengan makanan halal yang identik dengan timur tengah.

“Ketika Muslim millennial bepergian mereka juga ingin mencicipi kenikmatan kuliner setempat, sayangnya bagi mereka itu agak susah karena terkadang banyak kuliner yang tidak halal. Jadi tidak melulu kebab ataupun humus,” kata Noman.

Kini di London sendiri telah banyak kuliner halal yang tersedia bagi para millennial Muslim mulai dari sushi halal hingga restoran Perancis halal bernama La Sophia.

Untuk yang terakhir Noman menambahkan bahwa Muslim millennial di Inggris sangat mencari halal mocktails yang bebas alkohol.